Opening Meeting Audit ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan di Dana Pensiun Semen Gresik

Opening Meeting Audit ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan di Dana Pensiun Semen Gresik

Pelayanan Dana Pensiun Semen Gresik

Sebagai komitmen dalam melaksanakan tata kelola dana pensiun yang baik (Good Pension Fund Governance), Dana Pensiun Semen Gresik melaksanakan proses bisnisnya dengan mengacu pada standar internasional ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP).  Untuk memastikan pelaksanaan SMAP sudah sesuai dengan standar maka Dana Pensiun Semen Gresik melaksanakan audit ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan.


Audit ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan dilaksanakan selama 2 hari yaitu pada 19-20 Desember 2024. Opening Meeting Audit ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan Bersama BSC Mutu Sertifikasi dilaksanakan pada hari Kamis 19 Desember 2024 di ruang rapat lantai 2 Kantor Dana Pensiun Semen Gresik. Opening Meeting dilakukan secara luring dan dibuka langsung oleh Direktur Utama Dana Pensiun Semen Gresik, didampingi Direktur, jajaran manajer, serta tim FKAP. Dana Pensiun Semen Gresik mengucapkan selamat datang kepada Bapak Sindoeng Harsono sebagai auditor ISO 37001:2016 dari BSC Mutu Sertifikasi. 


Selain sebagai komitmen untuk melaksanakan tata kelola dana pensiun yang baik (Good Pension Fund Governance), penerapan ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan pada Dana Pensiun Semen Gresik juga sebagai upaya dalam mematuhi Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 12 Tahun 2024, memberikan kepastian bahwa tidak terjadi praktik suap dalam menjalankan proses bisnis pada Dana Pensiun Semen Gresik, serta memberikan nilai tambah (value added) dengan menerapkan Sistem Manajemen Anti Penyuapan yang berstandar internasional.


Pelaksanaan Audit ISO 37001:2016 diharapkan dapat berjalan dengan baik dan lancar, sehingga dapat tercapai tujuan Dana Pensiun Semen Gresik dalam menerapkan Sistem Manajemen Anti Penyuapan.



Link Artikel 

#